Kalo di Indonesia Tutup Botol Pasti Dibuang, di Afrika Malah Dijadikan Uang
Jika biasanya di Indonesia kita melihat tutup botol akan di buang begitu saja karena sudah dianggap sebagai sampah dan hanya akan menjadi barang loakan bagi para pemulung.
Bekas tutup botol di Indonesia tidak memiliki harga karena tidak berguna untuk apapun, bahkan untuk dikilokan saja tutup botol memiliki harga jual murah.
Namun di Negara Kamerun ini masyarakat yang mendiami negara di Afrika Tengah justru menggunakan tutup botol sebagai sarana pembayaran.
Masyarakat di sini bisa hidup hanya dengan memakai pembayaran dengan tutup botol.
Semakin banyak tutup botol yang di miliki masyarakat di Kamerun maka dia semakin banyak karena bisa membeli segala sesuatu dengan tutup botol.
Tutup botol ini biasanya dapat digunakan untuk membeli barang-barang yang bernilai kecil ataupun jasa yang sederhana.
Awal mula digunakanya tutup botol sebagai sarana jual beli ini bermula ketika ada sebuah perusahaan bir setempat yang menawarkan berbagai hadiah menarik di balik tutup botolnya (Mirip Undian Berhadiah Di Indonesia).
Cara ini digunakan perusahaan tersebut untuk menarik minat konsumen dengan iming-iming hadiah di balik tutup botol produk mereka.
Karena hadiah yang ditawarkan cukup beragam mulai dari bir gratis hinggaliburan mewah.
Maka sejak saat itu pula tutup botol memiliki nilai tersendiri di negara itu.
sumber:pepo.id
Tidak ada komentar: