Tumbuh Dekat Kuburan, “Bunga Ajaib” Ini Bikin Heboh Warga!



Warga yang tinggal di sekitar kawasan TPU Kel. Regol, Garut ini mendadak dibuat heboh dengan kemunculan bunga bangkai yang berwarna merah keunguan tersebut.

Pasalnya bunga yang oleh warga diberi nama ‘Bunga Ajaib’ ini akan mengeluarkan cairan yang dikira darah setiap malamnya.

Mendengar akan terjadi keanehan pada bunga tersebut, penjaga TPU Regol yang bernama Satimin pun angkat bicara.

“Padahal bukan darah mungkin, karena bungannya berwarna merah jadi terlihat seperti darah. Kami menyebut bunga aneh.”

Sedangkan salah satu warga yang bersama Satimin saat menemukan bunga aneh itu menambahkan bahwa, “penemuan bunga bangkai itu untuk yang kedua kali.

“Sebelumnya pernah muncul pada tahun 2012. Kini kami berikan pagar disekeliling bunga tersebut agar tidak disentuh oleh warga yang datang untuk sekedar merabanya,” ujar Asep Burhan.

Bahkan para masyarakat yang masih penasaran masih saja berbondong-bondong datang hanya sekedar melihat, bagaimana bentuk bunga tersebut.




sumber:pepo.id

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.