Ngeri! Ikan Fugu Ini Berhasil buat Satu Kota di Jepang Panik


Kalian semua pasti tahu kan jika orang Jepang suka banget makan ikan, baik itu mentah dan matang. Ikan apa saja, termasuk juga ikan fugu.

Padahal nih guys, ikanfugu itu termasuk dalam ikan yang beracun loh. Bahkan racun yang ada di dalam tubuh ikan tersebut lebih mematikan dibandingkan dengan sianida.

Bayangin ajah guys sianida ajah kalah sama ikanfugu. Ngeri kan?

Ets tapi jangan salah, yang beracun dari ikan tersebut cuma beberapa bagian tubuhnya kok. Yakni bagian dalam tubuh ikan fugu.

Butuh keahlian khusus untuk memasak ikan ini guys, salah sedikit nyawa bisa melayang.

Berbicara mengenai ikanfugu di Jepang, baru-baru ini salah satu kota di Jepang dibuat panik dengan ikan tersebut.

Pemerintah Kota Gamagaori, Jepang mengeluarkan peringatan berbahaya kepada penduduknya.

Mereka menghimbau untuk tidak mengonsumsi ikanfugu hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

Penyebabnya, ternyata ada salah satu pusan pengolahan ikanfugu yang lupa membuang bagian organ hati atau liver ikan tersebut.

Menurut laporan, pusat pengolahan ikan fugu tersebut mengaku sudah menjual lima bungkus ikanfugu tanpa membuang bagian livernya.

“Kami sudah mengimbau penduduk agar tidak mengonsumsi ikan fugu menggunakan pengeras suara yang tersebar di seluruh wilayah,” kata Koji Takayanagi, pejabat di wilayah Gamagaori.

Menurut Koji, saat ini di Jepang sedang memasuki musim dingin. Di saat ini, ikan fugu jadi salah satu makanan favorit dengan harga yang sangat mahal.

Biasanya, ikan ini disajikan dalam irisan tipis sashimi atau hot pot. Nggak kebayang jika kejadian tersebut terlalmbat diberitahukan.

sumber :pepo.id

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.