Cihuyy Nih Pogba! Jadi Emojji di Twitter


Gelandang Manchester United dan Timnas Prancis yang juga merupakan pemain termahal dunia saat ini, Paul Pogba, mendapat kebanggaan baru di dunia media sosial. Dia berhasil melangkahi pemain seperti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Soal apa? Ya, Pogba menjadi pemain sepak bola pertama yang memiliki emoji khusus di media sosial twitter. Emoji ini akan keluar jika kita semua membuat tagar #Pogba.

Tagar ini diluncurkan jelang laga Man United menghadapi Liverpool yang merupakan duel rival sepanjang sejarah. Emoji ini memiliki gambar wajah kartun Pogba tampak samping yang memang sangat menarik.

"Saya sangat bahagia dan bersyukur mendapat kesempatan ini. Saya tak sabar untuk berada dalam emoji-emoji lain. Mari bersenang-senang dengan #Pogba," ujar mantan gelandan Juventus itu pada akun twitternya terkait emoji tersebut.

Direktur Man United, Richard Arnold, memastikan bahwa munculnya emoji Pogba menjadi pengembangan hubungan antara Setan Merah dengan fans di seluruh dunia.

"Emoji ini menjadi alat yang baik bagi fans untuk terkoneksi dengan klub lewat cara digital. Terutama jelang laga panas akhir pekan nanti. Kami adalah tim Premier League nomor satu di media sosial dengan pengikut 130 juta orang di semua platform. Twitter jadi channel kami paling populer dengan pengembangan hingga 3,3 juta pengikut pada tahun lalu," tuturnya.

"Sejak kembali ke klub Pogba menjadi pemain yang sangat penting. Dia adalah figur ikon untuk fans di seluruh dunia. Salah satu pemain terbaik dan contoh yang istimewa," pungkas dia

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.